Minggu, 19 September 2010

Halal Bi Halal Dan Rapat Koordinasi Di Hari Yang Fitri

Hari Raya Idul Fitri pada tahun 1431 H ini jatuh pada hari Jumu’ah Legi, bertepatan dengan 10 September 2010 M. Bulan Syawwal merupakan bulan ke sepuluh dalam kalender hijriyah. Bulan ini jatuh setelah bulan puasa penuh berkah, Ramadlan. Pada bulan Syawwal ini, KMKS Walisongo mengadakan halal bi halal dan rapat koordinasi “Halal Bi Halal Dan Ta’aruf KMKS Walisongo di Semarang” pada Sabtu, 09 Syawwal 1431 H/18 September 2010 M bertempat di rumah Ady Agus Setyawan, Gribig Gebog.

Acara halal bi halal pengurus dan warga KMKS Walisongo ini dihadiri oleh 14 orang dan dimulai pada jam 09.30 WIB dengan acara pembukaan kemudian rapat koordinasi tentang persiapan “Halal Bi Halal Dan Ta’aruf KMKS Walisongo di Semarang”. Rapat ini merupakan kelanjutan dari rapat sebelumnya di rumah Shofiyatul Maula, Ledok Demaan pada Selasa, 28 Ramadlan 1431 H/07 September 2010 M. Rapat koordinasi pada pagi tersebut adalah pematangan konsep acara dan job description kepanitiaan serta tempat dan waktu pelaksanaan.

Dengan rahmat Allah Ta’ala, rapat tersebut berlangsung lancar dan menghasilkan beberapa kesepakatan yang sedikit berbeda dengan rapat sebelumnya. Saat adzan Dhuhur berkumandang pada pukul 11.32 WIB, rapat pun berakhir dan dilanjutkan dengan istirahat. Kemudian acara berikutnya adalah halal bihalal dan mushofahah antar sesama pengurus dan warga KMKS Walisongo dan juga dengan shohibul bait. Pada pukul 12.33 WIB, bacaan tasbih dan shalawat menandai berakhirnya acara halal bi halal dan rapat koordinasi pada kesempatan ini.

“Memang, acara halal bi halal dan rapat koordinasi di kota tercinta pada tahun ini tidak semeriah dan segemerlap pada tahun sebelumnya yang dihadiri oleh banyak senior, pengurus maupun warga KMKS Walisongo sendiri. Ini dikarenakan sebagian dari mereka sudah ada yang kembali ke Semarang maupun mempunyai kegiatan tersendiri. Namun bukanlah gemerlap maupun meriah yang kita harapkan, akan tetapi rasa kebersamaan dan kekeluargaan dalam satu keluarga Kudus di Semarang”, jelas Ketua Umum KMKS Walisongo, Muhammad Khasan Amrullah dalam sambutannya.

By: Noor Jannah
Bendahara Umum KMKS Walisongo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar